Sabtu, 26 Juni 2010

Analisis Web Usability pada Web Garuda-Indonesia

Ditinjau dari usability, Ketika kita masuk pertama kali ke website ini akan langsung ke domestik flight, dimana langsung masuk ke menu yang biasanya dibutuhkan user, jadi user tidak perlu mencari-cari dulu jika mau memesan tiket. Bentuk task-task yang ada sudah cukup efisien, artinya user merasa mudah dan tidak bingung untuk mmengeksplor atau menelusuri website ini.
Ada beberapa kekurangan di website http://www.garuda-indonesia.com. Ada hal yang aneh ketika kita membuka task "online check in". "Onine check in" tampilannya berbeda dengan domestic flight, international flight, flight status, dan booking status, padahal task-task tersebut masih sejenis dan berada pada tempat yang sejajar. Hal ini akan membuat rasa kaget kepada user. Bandingkan dengan tampilan pada “home”.

kemudian " search" yang disajikan oleh website ini berbeda pada search pada umumnya. " Search" semacam ini kurang efektif, alangkah baiknya jika " Search " disajikan dalam bentuk kotak (input text). Lalu ketika kita klik “search”maka kita akan disajikan suatu tampilan yang membingungkan, dimanakah tempat kita melakukan pencarian?

berlanjut...

Tidak ada komentar:

Posting Komentar